Tiket KA Pariaman Ekspres Ludes, Antusiasme Warga Sambut Festival Tabuik

Redaksi

“Naik kereta ke Pariaman ini sangat nyaman, terutama buat kami yang bawa anak-anak. Aman, murah, dan mereka senang bisa melihat pemandangan dari jendela. Sampai stasiun pun langsung dekat ke lokasi festival,” ungkap Eko Susanto, wisatawan asal Padang.

Festival Tabuik sendiri merupakan perayaan budaya dan keagamaan khas Kota Pariaman yang rutin digelar setiap tanggal 1–10 Muharram untuk memperingati peristiwa Asyura. Nama tabuik berasal dari kata Arab tabut (peti), yang dalam konteks ini merujuk pada replika menara atau tandu raksasa berhias megah. Puncaknya adalah prosesi pembuangan Tabuik ke laut, diiringi oleh irama tasa (gendang khas), atraksi silat, tarian, dan ritual yang menarik ribuan penonton setiap tahunnya.

Baca Juga  Langkah Mulia Arisal Aziz: 60% Saham PT. Indah Logistik Diserahkan untuk Anak Yatim

Menurut Reza, kehadiran layanan KA Pariaman Ekspres tidak hanya mempermudah akses menuju destinasi wisata, tapi juga berkontribusi positif terhadap sektor pariwisata dan ekonomi lokal.

“KAI terus berkomitmen meningkatkan layanan penumpang, baik dari sisi ketepatan waktu, kenyamanan, hingga keselamatan. Kami juga siap menyesuaikan pola operasi sesuai kebutuhan masyarakat, terutama saat momen-momen khusus seperti Festival Tabuik,” tutupnya.