“Awalnya kondisi aman dan terkendali. Setelah membantu warga, beliau duduk untuk beristirahat, lalu pingsan dan dinyatakan meninggal dunia saat dibawa ke RS Guntur,” lanjut Hendra.
Dua korban lainnya adalah warga yang turut menjadi korban dalam kepadatan massa di lokasi acara. Identitas keduanya masih dalam proses konfirmasi oleh pihak berwenang.
Hingga kini, pihak kepolisian masih berkoordinasi dengan panitia pelaksana acara untuk mengevaluasi sistem pengamanan dan manajemen kerumunan dalam kegiatan tersebut.